logo
Pelaksanaan MPLS Tahun Ajaran 2021/2022

Pelaksanaan MPLS Tahun Ajaran 2021/2022

timinfo@smkn52jkt. Senin, 12 Juli 2021 merupakan hari pertama pembelajaran secara daring yang dilakukan oleh sekolah-sekolah di Provinsi DKI Jakarta, begitu pula dengan SMK Negeri 52 Jakarta yang melaksanakan MPLS online untuk para CPDB kelas 10.
Kegiatan MPLS ini rencana pelaksanaannya pada tanggal 12-14 Juli 2021 dari jam 07.00 sampai dengan 11.30 WIB. Bidang Kesiswaan SMK Negeri 52 Jakarta mengemas kegiatan ini dengan kegiatan pembukaan yang diisi kegiatan doa awal belajar, menyanyikan lagu Indonesia Raya, cek kehadiran CPDB, kemudian dilanjutkan dengan materi-materi yang memberikan wawasan tentang SMK kepada semua CPDB, dan diakhiri dengan kegiatan refleksi, menyanyikan lagu nasional dan doa penutup.
Materi-materi yang diberikan adalah materi yang dapat menambah penguatan dan pemahaman kepada para CPDB yaitu kurikulum SMK, dunia industri/kerja, strategi belajar di SMK, aktif dan berprestasi dalam ekstrakurikuler dan kesehatan.
Sukses untuk para CPDB dan civitas SMK Negeri 52 Jakarta.
Kegiatan Siswa Pelaksanaan MPLS Tahun Ajaran 2021/2022
Other Information Footer Copyright Information mpls 11
Logo Website
SMK Negeri 52 Jakarta
Jl. Tarunajaya, Cibubur, Jakarta Timur. 13720
Telp/Fax : 0218732519Email : [email protected]
Copyright © 2018 - SMK Negeri 52 Jakarta All Rights Reserved,
Jasa Pembuatan Website by IKTLink Mobile