logo
Pembekalan Persiapan Prakerin

Pembekalan Persiapan Prakerin

timinfosmkn52jkt_Jumat, 12 Oktober 2018. Bidang Humas dalam rangka melaksanakan program praktik di industri untuk peserta didik kelas 11, hari ini mengadakan pembekalan untuk peserta didik kelas 11 dari Kompetensi Keahlian Teknik Pemesinan. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula SMK Negeri 52 Jakarta yang dimulai pukul 08.00 sampai dengan 10.00 WIB.
Hadir dalam kegaitan ini adalah Kasubag TU Bapak Marmanto, Waka Humas Bapak Gustiar, Koordinator Prakerin Ibu Erlinawati, Kepala Kompetensi Keahlian Teknik Pemesinan Bapak Agus Rukmana, para orang tua dan peserta didik kelas 11 teknik pemesinan.
Dalam pesan-pesannya baik dari Kasubag TU, Waka Humas dan Kepala Kompetensi Keahlian mengharapkan para peserta didik dapat menjaga diri dan nama baik sekolah dan keluarga, menjalani kegiatan prakerin sebagai bentuk pembelajaran di industri untuk mendapatkan pengalaman berbagai jenis pekerjaan yang ada diindustri, belajar melaksanakan tugas-tugas yang diberikan pimpinan, memberikan laporan dari tugas-tugas yang dikerjakan.
Selain itu para siswa diharapkan untuk menjaga kondisi agar tetap sehat dan fokus sehingga kegiatan prakerin dapat berjalan dengan baik sampai dengan selesai. Kemudian para siswa juga diharapkan dapat menerapkan disiplin, santun, religius dan tanggung jawab yang telah diberikan selama belajar di sekolah. Sukses untuk para siswa kelas 11 yang akan prakerin.
Berita Pembekalan Persiapan Prakerin
Other Information Footer Copyright Information whatsapp image 2018 10 12 at 08 09 15
Logo Website
SMK Negeri 52 Jakarta
Jl. Tarunajaya, Cibubur, Jakarta Timur. 13720
Telp/Fax : 0218732519Email : [email protected]
Copyright © 2018 - SMK Negeri 52 Jakarta All Rights Reserved,
Jasa Pembuatan Website by IKTLink Mobile